Site icon SEMBILAN NEWS

Anies-Cak Imin Peserta Pilpres 2024: Tak Lagi Bisa Meragukan

Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau biasa di sebut Cak imin lolos sebagai salah satu peserta Pilpres 2024. Sebelumnya banyak pihak ragu kepada pasangan Anies dan Muhaimin atau Cak Imin ini bakal lolos di KPU.

“Tidak ada lagi yang bisa meragukan bahwa Cak Imin tidak akan bisa ada di kertas suara Pilpres 2024,” ucap dia saat dihubungi.
Billy mengatakan bersyukur atas pengumuman KPU bahwa tiga pasang calon yang telah mendaftar ke KPU lolos, termasuk pasangan Anies-Cak Imin.

Dia mengatakan bahwa pasangan Anies dan Muhaimin merupakan calon yang sejak awal tertib administrasi, taat kepada semua ketentuan dan memenuhi semua persyaratan. “Ini cerminan bahwa kesiapan Cak Imin bersambut dengan ditetapkannya DCT paslon Cak Imin,” ucapnya.

“Kini mereka tinggal menunggu nomor urut pasangan calon presiden dan wakil calon presiden yang bakal diumumkan oleh KPU pada hari ini,” ucap Billy. Tidak ada harapan khusus soal nomor urut berapa yang akan mereka dapatkan.

“Tidak ada harapan khusus terhadap nomor urut yang akan diundi besok malam,” ucanya.

“Nomor urut berapa pun tak akan mempengaruhi kesiapan dan kesolidan pasangan Amin. Berapa pun nomornya,” Ucap Billy. Tambah dia, akan disyukuri mereka. Komisi Pemilihan Umum menetapkan 3 pasangan bakal capres dan cawapres untuk Pilpres 2024. Mereka adalah Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, Ganjar Pranowo dan Mahfud Md, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming sebagai calon presiden dan calon wakil presiden pada tanggal 13 November 2023.

Waketum NasDem Ahmad Ali Buka Suara Soal Kemungkinan jadi Kapten Tim Pemenangan Anies-Cak Imin

 

Ahmad Ali sebagai Wakil Ketua Umum Partai Nasional Demokrat (NasDem) merespons soal kemungkinan dirinya menjadi kapten dalam Tim Kampanye Nasional Anies dan Muhaimin atau Timnas AMIN. Ahmad Ali berharap tidak ditunjuk untuk mengisi posisi tersebut. Tetapi, dia menyatakan siapa pun harus siap jika diminta menkhodai Timnas AMIN.

“Apabila saya berdoa, jika saya boleh berdoa. Tetapi pada saat amanat itu diberikan kepada siapa pun, Kader partai koalisi itu harus siap,” ucap Ali.

Ali mengatakan nama-nama yang mengisi Timnas AMIN yang akan diumumkan sebelum penetapan nama-nama pasangan calon presiden dan calon wakil presiden di KPU. Dimana, KPU akan menetapkan peserta Pilpres 2024 besok Senin, 13 November 2023. “Pengumuman (Timnas AMIN) nanti hari ini atau besok,” ucap Ahmad.

Menurut Ahmad Ali, pengumuman nama-nama yang mengisi Timnas AMIN dilakukan pihaknya hanya sebagai formalitas memenuhi syarat yang sudah diatur Peraturan KPU (PKPU). Dalam aturan itu, daftar pengurus dan anggota tim kampanye adalah salah satu persyaratan peserta Pilpres 2024. “Walaupun untuk memenuhi syarat PKPU. Apabila tidak, saya rasa tidak perlu untuk kita buat tunjuk-tunjuk kapten atau bentuk tim-tim yang lain,” ucap dia.

Ali mengatakan sosok kapten Timnas AMIN tidak menjadi faktor utama dalam kampanye Koalisi Perubahan. Sosok-sosok kapten Timnas AMIN sebenarnya adalah mereka yang telah lama bekerja di akar rumput untuk memenangkan Pasangan Anies Baswedan dalam Pemilu 2024

 

Baca juga: Cak Imin Beber Kabar Terbaru soal Kapten Timnas AMIN

 

Sederet Peristiwa Bersejarah di Hotel Majapahit Surabaya, Terakhir Lokasi Deklarasi Anies-Cak Imin

 

Hotel Majapahit Surabaya selain sebagai salah satu simbol perlawanan arek-arek Suroboyo saat Pertempuran 10 November, juga menjadi saksi sejarah deklarasi Anies dan Cak Imin pada Sabtu, 2 September 2023 lalu.

Hotel Majapahit dipilih sebagai lokasi deklarasi calon presiden dan calon wakil presiden Anies dan Cak Imin. Karena dianggap sebagai salah satu tempat yang tepat dan sarat akan sejarah panjang perjuangan bangsa.

“Apalagi Hotel Majapahit ini kan dulu tempat insiden perobekan bendera Belanda menjadi bendera Merah Putih Indonesia, berkat keberanian arek-arek Suroboyo,” kata Marco Kusumawijaya, juru bicara Anies Baswedan pada Sabtu, 2 September 2023.

“Pak Anies sering mengatakan bahwa tujuan berdirinya republik ini bukan sekadar menggulung kolonialisme,tetapi juga mengadakan keadilan dan kesejahteraan bagi seluruh rakyat Indonesia. Nantinya untuk kedepananya kita ikhtiarkan bersama-sama dan di bawah kepemimpinan Anies dan Cak Imin ke depan”, ucap Marco

Perobekan bendera jadi peristiwa heroik di Hotel Majapahit

Perobekan bendera Belanda di Hotel Yamato merupakan salah satu kisah heroik dalam revolusi Indonesia. Insiden perobekan bendera yang dilakukan oleh Arek-arek Suroboyo tepatnya pada 19 September 1945.

Peristiwa itu menimbulkan konflik yang sangat besar pasca proklamasi kemerdekaan Indonesia. Kejadian
tersebut diketahui terjadi karena perundingan antara Jenderal Soedirman yang merupakan residen Surabaya dan WVC Ploegman untuk menurunkan bendera Belanda mengalami kegagalan.

Anies Bilang Visi Misinya Punya Dua Fokus, Beda dengan Capres Lain

Bacapres dari Koalisi Perubahan Anies Baswedan mengatakan ingin memenangkan Pilpres 2024 dalam satu putaran. Hal itu dia sampaikan pada saat menghadiri kegiatan bimbingan teknis Bimtek. Anggota legislatif partai NasDem di Hotel Grand Paragon, Jakarta.

Pasangan calon wakil presiden Anies, Cak Imin, turut mendatangi acara tersebut. “Yang saya hormati bakal calon wakil presiden Koalisi Perubahan, Bapak Abdul Muhaimin Iskandar. Satu putaran? Insya Allah,” ucap Anies pada saat membuka pidato sambutannya dalam kegiatan Bimtek Partai NasDem tersebut.

Anies lalu membahas soal visi dan misi yang dia bawa bersama Cak Imin untuk Pilpres 2024. Visi dan misi keduanya, ucap Anies, berbeda dengan bakal pasangan calon lain. Dia mengatakan perbedaan terletak pada fokus yang diberikan dalam perencanaannya.

Visi dan misi yang dia ajukan mempunyai 2 fokus, yaitu fokus sektoral dan teritorial wilayah. Pembagian prioritas secara teritorial, Anies Baswedan klaim, yang tidak dimiliki pasangan calon lain. “Apalagi dilihat secara visi-misi, hanya kami yang visi-misinya adalah sektor dan wilayah,” ucap Anies.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu menyatakan prioritas program yang bakal dia bawakan ini bakal dibedakan menurut kebutuhan masing-masing daerah. ucap dia, Pulau Jawa memiliki fokus prioritas untuk mendorong pusat-pusat perbisnisan agar jadi berskala global. Namun itu, untuk Sulawesi, salah satu fokusnya merupakan untuk industrialisasi komoditas hasil bumi. Dia juga manyakatan prioritas program untuk daerah lain seperti Kalimantan, Nusa Tenggara, Sumatra dan Papua juga berbeda sesuai kebutuhan.

Exit mobile version