Ridwan Kamil-yang merupakan Gubernur Jawa Barat, sosoknya pernah masuk menjadi salah satu kandidat Calon Wakil Presiden Prabowo Subianto. Namun akhirnya, Prabowo kini memilih dan berpasangan dengan Gibran Rakabuming Raka sebagai Cawapresnya. Lantas, bagaimana sikap politik Ridwan Kamil?
Ridwan Kamil adalah juga Kader Partai Golkar yang mendukung pasangan Prabowo-Gibran. Ridwan Kamil saat ini pun sudah memiliki tugas dari Partai Golkar untuk memenangkan pasangan Prabowo-Gibran di wilayah Jawa Barat.
“POLITIK praktis berbentuk pemilu adalah sebuah kontestasi 5 tahunan. Mari sama-sama kita sambut rutinitas ini dengan penuh kegembiraan dan kebahagiaan,” ungkap Ridwan Kamil dalam postingan di media sosial Instagram miliknya, Senin (19/11/2023).
Menurut Gubernur Jawa Barat itu, siapapun Presiden dan Wakil Presiden nantinya yang memimpin Indonesia sudah menjadi takdir. Dirinya pun berharap apabila kampanye pada musim politik tahun depan akan berjalan baik dan lancar. Ridwan Kamil menegaskan dia akan menyukseskan pasangan Prabowo-Gibran. Keduanya dinilai Ridwan Kamil sebagai pasangan yang ideal.
“Kemudian, siapa yang jadi calon presiden dan calon wakil presiden dan siapa yang akan menjadi pemimpin negeri ini, takdirnya sudah tertulis di garis tangannya. Takdirnya tinggal dijemput. Dan setiap kita memiliki pilihan dan kesukaan. Berkampanyelah dengan berlomba-lomba menebar kebaikan dan solusi negeri, bukan berlomba menebar kebencian dan keburukan,” ucapnya.
Prabowo-Gibran Bakal Menang Pilpres 2024, Pernyataan Guru Besar Intelijen Hendropriyono
Jenderal (Purn) Hendropriyono menyatakan prediksinya pasangan Capres-cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka memiliki peluang besar menang pada Pilpres 2024. Seperti apa analisisnya?
“Kalau menurut perkiraan intelijen ini hari dan kalau tidak ada perubahan yang signifikan pasangan Prabowo-Gibran akan menang,” ucap Hendropriyono.
Hal tersebut disampaikan Hendropriyono dari kacamata sebagai seorang guru besar intelijen, bukan hanya dari data survei yang berbeda dari setiap rilis lembaga survei. Hendropriyono lantas memaparkan analisanya terkait peta politik terkini. Dia mengungkit mesin politik pendukung Prabowo-Gibran yang dinilainya cukup kuat.
“Bukan dari survei ilmiah pada umumnya tapi dari pengamatan saya. Intelijen biasa melihat di lapangan selain dari analisa ilmiah,” ungkap Guru Besar bidang Intelijen di Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN) ini.
“Saya melihat di lapangan konsepnya lebih tertata dengan baik, mesin politik yang digelar itu semakin mantap dan cepat sekali kemantapannya, Golkar dan Demokrat digelar sebagai mesin yang nanti akan bergerak di lapangan,” ujar Hendropriyono.
Menurut Hendropriyono, strategi yang disiapkan, digerakkan untuk memenangkan Prabowo-Gibran satu putaran. Namun ada juga demikian strategi cadangan jika nantinya Pilpres berlangsung dua putaran.
“Itu bergerak sesuai dengan arahan yang pasti sasaran yang pasti. Itu strateginya yang saya lihat mungkin strategi sasarannya satu putaran. Tapi kalau sampai dua putaran mereka juga sudah punya konsep, yaitu mesin politik cadangan yang disiapkan adalah PAN, PBB, dan Partai Gelora,” ujarnya.
Dukungan Hendropriyono Lantas ke arah mana?
“Saya tentu memiliki prinsip, sebagai guru besar filsafat dan saya orang yang dari dulu tidak pernah melepas prinsip saya ini yaitu prinsip nasionalisme. Hanya satu tempat berdiri saya, bukan pasang kaki dua atau tiga, tempat berdiri saya hanya satu untuk orang nasionalis, yaitu di tempat orang nasionalis yang berwawasan kebangsaan yang berfilsafat Pancasila. Jadi sana pasang kaki di mana-mana tidak betul,” ujarnya.
Baca Juga: TKN ungkap Sumut Jadi Kunci Kemenangan Prabowo-Gibran
Pilpres 2024 : Prabowo Sebut SBY dan Jokowi Dukung Dirinya
Calon presiden Prabowo Subianto sangat merasa terhormat mendapat dukungan Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Prabowo mengklaim jika dirinya juga mendapat dukungan dari Presiden Joko Widodo pada Pilpres 2024. Ketua Umum Partai Gerindra optimistis dukungan SBY dan Jokowi ini mampu memenangkan dirinya yang berpasangan dengan Gibran Rakabuming di Pilpres 2024.
“Presiden ke-6 mendukung dan berada di sebelah saya, dengan Presiden ke-7 juga mendukung berada di sebelah saya,” kata Prabowo di acara konsolidasi pemenangan Partai Demokrat, Senin (20/11).
Prabowo Subianto menilai bila kedua tokoh tersebut memiliki pengalaman karena memimpin di Indonesia selama dua periode. Dirinya mengakui bakal belajar banyak dari SBY dan Jokowi.
“Saya kira ini sesuatu yang luar biasa, dan Insya Allah kita akan berbuat terbaik untuk bangsa dan rakyat kita,” ucapnya.
Lebih lanjut, Prabowo meminta agar seluruh parpol pendukung dan simpatisan Koalisi Indonesia Maju (KIM) untuk berkampanye dengan cara yang santun dan baik. Ia mengingatkan pendukungnya tidak saling mengejek dan menghina pasangan calon lain.
Menteri Pertahanan itu menilai masyarakat tidak menyukai pemimpin yang arogan. Ia mewanti-wanti pendukungnya merespons setiap serangan dengan senyuman.
“Saya ingatkan, seluruh Koalisi Indonesia Maju, marilah kita berkampanye dengan santun, berkampanye dengan baik. Jangan mengejek, jangan menghina, jangan hoaks, dan lain-lain. Dan kalaupun kita diserang, senyumin saja,” ucap Prabowo.
Prabowo menggandeng anak sulung Jokowi, Gibran Rakabuming untuk menjadi calon wakil presiden (cawapres) di Pilpres 2024. Prabowo-Gibran mendapat nomor urut 2. Pasangan ini mendapat dukungan dari Gerindra, Golkar, PAN, Demokrat, PSI, PBB, Partai Gelora, Partai Garuda, dan Partai Prima.
Prabowo Subianto Sebut Jokowi dan SBY Dukung Dirinya di Pilpres 2024
Prabowo Subianto sebagai calon presiden nomor urut 2, dia merasa terhormat mendapatkan dukungan dari Presiden ke-6. Republik Indonesia Pak SBY atau Susilo Bangbang Yudhoyono. Dia mengklaim bahwa dirinya juga dapat dukungan dari Presiden Jokowi untuk Pilpres 2024. Ketum Partai Gerindra percaya dan optimis terhadap dukungan Pak SBY dan Jokowi ini bakal mampu memenangkan dirinya dan Gibran di Pilpres 2024. ” Pak SBY mendukung dan berada di sebelah saya” ucap Prabowo di dalam acara konsolidasi dalam pemenangan Partai Demokrat waktu di Jawa Timur.
Prabowo Subianto menilai kedua tokoh itu memiliki banyak pengalaman karena memimpin di Indonesia selama dua Periode. Dia juga sempat mengaku bahwa nantinya bakal banyak belajar dari Pak SBY dan juga Jokowi.
” Saya mengira ini akan ada sesuatu yang sangat luar biasa, juga Insya Alloh kita akan berbuat terbaik untuk bangsa kita dan juga rakyat. Prabowo juga meminta agar seluruh parpol pendukung dan juga simpatisan Koalisi Indonesia Maju atau KIM untuk Kampanye dengan cara yang santun dan juga baik. Dia juga mengingatkan bahwa dukungan tidak saling menjelekan dan juga saling menghina antar calon pasangan lainya. Prabowo Subianto sebagai menteri pertahanan ini menilai masyarakat tidak menyukainya dan juga tidak menyukai pemimpin yang arogan. Dia mewanti-wanti kepada pendukungnya merespons setiap serangan dengan senyuman.
Pak Prabowo Subianto menggandeng anaknya putra Pak Jokowi, Mas Gibran untuk menjadi calon wakil presiden di Pilpres 2024. Juga Prabowo dan Gibran Rakabuming medapapatkan nomor 2. Pasangan Prabowo dan Gibran ini mendapat dukungan dari Partai Gerindra, Golkar, PAN, PSI, Demokrat, PBB, Partai Gelora, Partai Garuda, dan juga Partai Prima.
Prabowo dan Gibran akan bertarung berlomba dengan pasangan Anies Baswedan dan Cak Imin sebagai Nomor urut 1 dan juga Ganjar dan Mahfud sebagai nomor urut 3.